Bismillahirrohmaanirrohiim. Alhamdulillahi Robbil 'Alamiin.
Ingat kan, saya kemarin mendeklarasikan diri mau belajar bahasa Inggris dari awal? Sebelumnya saya belajar mengucapkan huruf-huruf alfabet di bahasa Inggris. Kisah selengkapnya bisa Anda baca di sini.
Kemarin, saya mengatakan bahwa hari selanjutnya saya belajar "Numbers". Ternyata, hari ini saya belajar "Color" atau "Colour". Yah. Saya kecele. :v
Meskipun penulisannya berbeda, ternyata dibacanya sama saja. Perbedaan penulisan itu ternyata karena perbedaan spelling antara American spelling dan British spelling. Color itu spelling-nya si American, dan colour itu spelling-nya si British. Ini saya tahu dari komentar yang saya baca. Silahkan Anda baca sendiri di sini.
Namun, kenyataan yang saya temukan di lapangan ternyata tidak seperti yang saya bayangkan. Sebelumnya, saya membayangkan bahwa setiap sub-bab di blog ini mengandung contoh pengucapannya semua. Ternyata, pada bagian color ini saya tidak menemukan contoh pengucapannya.
Maigat.
Pada intinya, saya mempraktikkan apa yang saya tuliskan pada artikel sebelumnya. Saya pelajari artikel itu kurang dari satu jam, saya coba praktikkan pada contoh di artikel teresebut, dan saya praktikkan secara liar di internet.
Sayangnya, saya belum begitu paham cara membacanya. Kebanyakan pembaca yang berkomentar juga mengeluhkan hal ini.
Alhamdulillah, saya mendapatkan ilham bagaimana cara menyiasatinya. Saya menggunakan bantuan Google Translate untuk mendapatkan bagaimana cara mengetahui cara pengucapannya. Silahkan simak trik saya berikut ini.
Dengan begini, Anda tidak perlu bingung-bingung lagi ketika ingin mendengarkan cara pengucapan di blog ini meskipun admin-nya tidak menyediakan contoh pengucapannya. :-D
Begitulah kira-kira.
Semoga bermanfaat.
Wallahul muwafiq ilaa aqwaamith thooriq.
Ingat kan, saya kemarin mendeklarasikan diri mau belajar bahasa Inggris dari awal? Sebelumnya saya belajar mengucapkan huruf-huruf alfabet di bahasa Inggris. Kisah selengkapnya bisa Anda baca di sini.
Kemarin, saya mengatakan bahwa hari selanjutnya saya belajar "Numbers". Ternyata, hari ini saya belajar "Color" atau "Colour". Yah. Saya kecele. :v
Meskipun penulisannya berbeda, ternyata dibacanya sama saja. Perbedaan penulisan itu ternyata karena perbedaan spelling antara American spelling dan British spelling. Color itu spelling-nya si American, dan colour itu spelling-nya si British. Ini saya tahu dari komentar yang saya baca. Silahkan Anda baca sendiri di sini.
Namun, kenyataan yang saya temukan di lapangan ternyata tidak seperti yang saya bayangkan. Sebelumnya, saya membayangkan bahwa setiap sub-bab di blog ini mengandung contoh pengucapannya semua. Ternyata, pada bagian color ini saya tidak menemukan contoh pengucapannya.
Maigat.
Pada intinya, saya mempraktikkan apa yang saya tuliskan pada artikel sebelumnya. Saya pelajari artikel itu kurang dari satu jam, saya coba praktikkan pada contoh di artikel teresebut, dan saya praktikkan secara liar di internet.
Sayangnya, saya belum begitu paham cara membacanya. Kebanyakan pembaca yang berkomentar juga mengeluhkan hal ini.
Bagaimana Saya Mengetahui Cara Membacanya?
Alhamdulillah, saya mendapatkan ilham bagaimana cara menyiasatinya. Saya menggunakan bantuan Google Translate untuk mendapatkan bagaimana cara mengetahui cara pengucapannya. Silahkan simak trik saya berikut ini.
- Buka tab baru pada browser Anda. Buka Google Translate pada alamat http://translate.google.com/
- Pastikan bahasa Inggris ada pada pilihan bahasa yang berada di sebelah kiri.
- Apabila pilihan bahasa di sebelah kiri belum bahasa Inggris, ubah dulu dengan cara klik tanda panah ke bawah yang berada pada pilihan bahasa sebelah kiri tersebut yang paling kanan, lalu pilih Inggris.
- Ketikkan kata yang ingin Anda cari tahu cara pengucapannya. Dalam contoh ini, saya menggunakan "Red".
- Setelah itu, kliklah gambar speaker mengeluarkan suara (halah, apa ini namanya) pada pojok kiri bawah kotak input teks tadi. Cara pengucapannya akan terdengar dari perangkat output audio Anda.
- Apabila Anda ingin mendengarkan cara pengucapan kalimat yang ada pada contoh penggunaan katanya, tinggal ketik atau salin teks tadi ke input-an di Google Translate. Pada contoh kali ini, saya menggunakan "It is blue".
Dengan begini, Anda tidak perlu bingung-bingung lagi ketika ingin mendengarkan cara pengucapan di blog ini meskipun admin-nya tidak menyediakan contoh pengucapannya. :-D
Begitulah kira-kira.
Semoga bermanfaat.
Wallahul muwafiq ilaa aqwaamith thooriq.
Komentar
Posting Komentar